Banana Cake

Posted by Eva 06/02/2015 0 Comment(s)

Sayang rasanya jika Anda harus membuang buah pisang yang sudah tua dan lembek karena terlalu lama disimpan. Pernahkah Anda berpikir untuk membuatnya menjadi hidangan lezat dan bergizi? Selain rasanya yang enak, buah pisang juga banyak mengandung vitamin dan serat. Mari kita buat hidangan banana cake! 

Bahan dasar :

200 gr Pisang tua (makin lunak, makin manis), lunakkan

Bahan adonan basah :

  • 125 gr Mentega (temperatur ruangan)
  • 100 gr Gula halus
  • 70 gr Gula
  • 1 sdt Ekstrak vanila
  • 2 Telur ayam
  • 75 gr Kacang almond (haluskan)
  • 1 sdt Baking soda
  • Sejumput garam

Bahan kering :

150 gr Tepung terigu

Bahan tambahan :

100 ml Susu

Cara membuat :

  1. Masukkan bahan adonan basah dalam suatu wadah dan aduk sampai warna berubah pucat
  2. Saring tepung terigu untuk memastikan tidak ada gumpalan. Campurkan ke dalam adonan basah secara bertahap dan aduk rata.
  3. Masukkan susu secara bertahap.
  4. Masukkan pisang yang sudah dilunakkan.
  5. Lumuri wadah loyang dengan mentega & taburi dengan tepung agar tidak lengket. Masukkan adonan ke dalam wadah.
  6. Panggang adonan dalam oven yang telah di pre-heat di panas 180 derajat. Panggang selama 30-40 menit (Terus cek keadaan adonan. Setiap oven memiliki panas yang berbeda)

Sumber : kokikutv.fimela.com

Leave a Comment